Sabtu, 18 Mei 2013

PPDB di SMP NEGERI 2 BOJONGGEDE

a. Pendaftaran Calon Peserta Didik dilaksanakan pada tanggal 21 - 25 Juni 2013 dari pukul 08.00 s.d.     14.00 WIB. Dapat dilakukan secara kolektif atau perorangan.
b. Persyaratan Calon Peserta Didik
    1. Salinan ijazah dilegalisasi kepala sekolah asal 2 Lembar atau jika belum terbit menggunakan surat keterangan lulus dari sekolah asal.
    2. SKHUN asli, apabila belum terbit menggunakan SKHUN sementara dari Dinas Pendidikan.
    3. Menyerahkan buku Laporan Hasil Belajar atau buku raport asli.
    4. Berusia paling tinggi 18 tahun pada tanggal 15 Juli 2013
    5. Calon Peserta Didik lulusan tahun pelajaran 2010/2011 dan 2011/2012 harus melampirkan Surat Keterangan Tidak Sedang Bersekolah (SKTSB) dari desa atau kelurahan setempat dan haknya sama dengan lulusan tahun pelajaran 2012/2013.
    6. Mengisi formulir pendaftaran yang telah disediakan di sekolah.


  

Kamis, 31 Januari 2013

Pemberitahuan 
Kepada Seluruh siswa kelas IX SMP Negeri 2 Bojonggede.
Latihan Ujian Nasional  I : 25 - 26 Februari 2013
Latihan Ujian Nasional II : 25 - 26 Maret 2013
Ujian Nasional                : 22 - 25 April 2013
Mata Pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika dan IPA.
Saat ini kita sedang melatih siswa kelas IX dalam menjawab so'al-so'al UN.
Demikian Pemberitahuan ini kami sampaikan. Terima Kasih

Senin, 09 Juli 2012

Kegiatan MOS SMPN II Bojonggede untuk Siswa/siswi Baru Tahun 2012

Mulai tanggal 9 Juli 2012, SMPN II Bojonggede melaksanakan kegiatan Masa Orientasi Siswa atau MOS yang bertujuan untuk mengenalkan peserta didik dalam lingkungan belajar yang baru agar memiliki kesiapan belajar yang baik. Mereka dikenalkan tentang fasilitas belajar, strategi belajar, kurikulum, tata tertib siswa, kultur akademik pada sekolah baru beserta lingkungan barunya, pendidik dan tenaga kependidikan, serta teman-teman, baik seangkatan, maupun kakak-kakak kelasnya.

MOS bagi para siswa baru tahun 2012, dilaksanakan selama 3 (tiga) hari, dengan catatan kegiatan MOS ini tidak dikotori oleh kegiatan-kegiatan perpeloncoan, atau bahkan kegiatan penyiksaan atau kekerasan fisik. Kegiatan MOS atau masa orientasi siswa adalah kegiatan positif untuk saling berkenalan dan juga terutama dutujukan kepada siswa baru agar lebih mengenal lingkungan barunya, atau sekolah barunya. Panitia MOS adalah siswa senior yang betul-betul tahu dan mengerti tujuan dilaksanakannya MOS tersebut dan pelaksanaannya didampingi oleh bapak/ibu guru.

Kegiatan MOS kepada siswa bisa dilakukan dengan cara yang lebih bermanfaat bagi siswa tanpa mengurangi tujuan dari MOS itu sendiri. Pelaksanaan MOS yang menyenangkan dapat membuat siswa baru betah di sekolah yang baru. 

Sabtu, 29 Oktober 2011

ESQ DI SMPN 2 BOJONGGEDE

Kepada seluruh siswa kelas 9 smp negeri 2 bojonggede. Diharap kehadirannya pada
Hari/ Tanggal   : Sabtu, 29 Oktober 2011
Waktu             : 18.00 - 21.30
Tempat            : SMP Negeri 2 Bojonggede
Demikian pemberitahuan kami.

Selasa, 21 Juni 2011

SMPN 2 Bojonggede Juara Futsal

CIBINONG–Yayasan Pendidikan Sumarno (YPS) memperingati hari jadi ke-10 dengan mengadakan lomba futsal antar siswa SMP dan SD di lapangan futsal SMK Tunas Bangsa. Lomba yang diikuti 20 tim SMP dan 20 tim SD itu sudah dimulai sejak Sabtu (20/11/2010) dan Minggu (21/11/2010).

Futsal ini merupakan lomba tahunan, sehingga banyak siswa yang menantinya. Karena, selain hadiah yang cukup besar dan piala bergilir, mereka bisa mengekspresikan kemampuan dan berharap terpilih menjadi pemain terbaik. “Kami mengadakan lomba futsal untuk menarik para siswa agar bisa melanjutkan ke sekolah ini. Kami juga akan memilih yang terbaik dan melatihnya,” ujar Wakasek SMK Tunas Bangsa, Cupyani.

Dari lomba tersebut menyisihkan beberapa tim. Sehingga, hanya delapan tim yang masuk final. Terdiri dari empat tim SMP dan empat tim SD. “Ada 16 tim yang tidak masuk dan hanya tim terbaik yang melenggang ke final,” ucap Cupyani.

Juara satu untuk SMP mendapatkan piala bergilir dan uang Rp1.500.000, sedangkan juara satu untuk SD memperoleh Rp1.000.000. “Untuk piala bergilir, tahun kemarin dimenangkan SMPN 2 Cibinong dan sekarang dipegang SMPN 2 Bojonggede,” ucap wasit sekaligus pelatih futsal SMK Tunas Bangsa, Asep Saipul.

Lomba futsal tingkat SMP dimenangkan SMPN 2 Bojonggede, disusul juara kedua SMPN 1 Citeureup. Sedangkan juara ketiga diraih SMPN 8 Bogor. Untuk tingkat SD dimenangkan SD Karadenan, disusul SD Tarbiatul Aulad dan juara tiga diraih SD Bambukuning. “Saya harap yang menjadi juara tetap mempertahankan prestasi dan terus ditingkatkan,” jelas Asep.(Radar - Bogor)